Perjalanan Program Bayi Tabung (IVF) Part 3: Biaya Pemeriksaan Laboratorium Dan USG, Biaya Obat IVF, Dan Biaya Suntik Gonal Dan Menopur!


Perjalanan Program Bayi Tabung (IVF) Part 3 – Diperjalanan program bayi tabung sebelumnya kita telah bercerita bagaimana cara mengikuti program bayi tabung (IVF). Apa saja yang diperiksa? Berapa harga periksa lab dan USG? Dan kita juga sudah membahasa bagaimana cara menyuntikkan Suprefact pada tubuh istri.
Seperti pernah dibahas sebelumnya, bahwa injeksi Suprefact diberikan pada tanggal 7/Februari/2018. Dengan berbekal pengetahuan yang diberikan tim Klinik Ferina Surabaya, suami menjalankan suntik selama kurang lebih 8 hari. Karena pas hari ke 6, istri mendapatkan haid (tanggal 13/2/2019). Anjuran dokter (kami mengambil program long protokol), pada haid ke 3 atau ke 4 kami harus mengunjungi klinik Ferina kembali.

Di hari ke 7 suami tetap menyuntikkan Suprefact pada Istri. Dan Hari ke 8 (tanggal 15/2/2019) kami berangkat ke Surabaya. Karena waktu tempuhnya yang jauh, suami melakukan suntik Suprefact di Bandara.
Kami sampai di Surabaya pada pukul 19.30. Dimana malam itu hanya mencari penginapan dan mengisi perut yang kosong  lalu beristirahat untuk menjalani program bayi tabung (IVF) selanjutnya.
Tanggal 16/Februari/2019, disaat Istri lagi haid ke 3, Istri diperiksa laboratorium Estradiol dan USG. Bagi yang penasaran apa itu hormon estradiol berikut akan kami uraikan sedikit tentang hormon yang penting bagi wanita ini. jadi hormon estradiol adalah: hormon yang sangat penting untuk pengembangan dan pemeliharaan jaringan produksi wanita.
Bagaimana cara mengetahui estradiol kita? Caranya dengan diambil darah dari tubuh kita. Berapa harga pemeriksaan hormon estradiol dan pemeriksaan USG? Biaya pemeriksaan hormon estradiol sekitar: Rp. 250 ribu, sedangkan USG Abdomen berharga: Rp. 175 ribu.

Setelah istri menjalani pemeriksaan hormon estradiol dan USG Abdomen, sekitar jam 11.30 kami langsung menuju ruang konsultasi untuk mengetahui rencana tindakan program bayi tabung (IVF) selanjutnya. Dari hasil konsultasi, sore hari kami harus datang ke Klinik Ferina Surabaya untuk mendapatkan injeksi atau suntikan stimulasi berupa injeksi Gonal dan menopur.
Selain itu, Istri juga dibekali obat dalam perencanaan program bayi tabung (IVF). Obat tersebut bernama: Folamil yang diminum 1x1 tab. Sedangkan suami mendapatkan obat: vitan dan oximak. Harga dari masing-masing obat tersebut adalah: Folamil (30 tablet) berharga: Rp. 137.940, Vitan(Isi 20 tablet): Rp. 302.500, dan Oximak (isi 10 biji): Rp. 42.350.
Sesuai perencanaan sebelumnya, kami tiba di Klinik Ferina Surabaya pada pukul 16.30 untuk penyuntikan Gonal dan Menopur. Karena kami datang terlambat dibandingkan yang lain, istri mendapatkan suntikan sekitar pukul 18.00. Adapun harga obat Gonal: Rp. 1.300.000, sedangkan obat Menopur: Rp. 650.000.

Ok, demikianlah perjalanan program bayi tabung (IVF) kami hari ini. besok akan kami ceritakan lagi perjalanan program bayi tabung (IVF) selanjutnya yang semoga saja dapat memberikan bayangan Anda tentang program bayi tabung (IVF). Aamiin. Baca Juga: Perjalanan Program Bayi Tabung (IVF) Part 4: Kegunaan Dan Manfaat Gonal F Serta Menopur, Dosis Pemberian, Hingga Daftar Harganya!

Subscribe to receive free email updates: